Jurnal Bulutangkis Raih Gelar Juara KBAM 2024 Zona Barat

WhatsApp Image 2024-11-21 at 19.02.16 (2)Persaingan yang merata dan berimbang terjadi di pentas Kejuaraan Bulutangkis Antar Media (KBAM) 2024 yang digelar di GOR Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, 19-21 November 2024. Alhasil, dari tiga Kelompok Usia yang dipertandingkan gelar juara terbagi rata kepada tiga pasangan dari tiga media yang berbeda.

Pasangan ganda Aldi/Ilham dari jurnalbulutangkis.com berhasil meraih gelar juara di Kategori Usia 25-35 tahun. Menjadi pasangan non unggulan, Aldi/Ilham berhasil membuat kejutan usai menumbangkan pasangan muda unggulan kedua dari MNC TV Alfiari Firdaus/Dewa Ramadhan dua game langsung 23-21, 21-9.

Pasangan Robby Istanto/Sri Hartoko dari Trans TV menjadi satu-satunya pasangan unggulan pertama yang sukses merebut gelar juara sesuai prediksi. Robby/Hartoko menjuarai KU 36-45 tahun setelah di laga final Kamis (21/11) tanpa kesulitan berarti mampu mengatasi pasangan Asep Lukman/Yulion (Jurnal Bulutangkis) dua game langsung 21-12, 21-16.

Dominasi Robby/Hartoko memang sudah terlihat sejak babak awal dimana mereka tidak kehilangan satu game pun dari seluruh laga yang dijalani hingga babak final.

“Puji syukur bisa juara di Kejuaaan Antar Media tahun ini. Harapan kami event in terus berjalan di tahun-tahun berikutnya karena ini adalah kesempatan baik untuk saling bersilaturahmi dengan rekan-rekan sesama pekerja media,” ungkap Robby, kamera person Trans TV yang sudah 10 tahun mengikuti ajang KBAM.

Kejutan juga terjadi di Kategori Usia 45 tahun ke atas. Pasangan non unggulan dari TV One, Purwanto/Salamun berhasil merebut gelar juara setelah bertarung sengit melawan sesama pasangan non unggulan Milan Yulianto/Nurcholis dari Bulutangkis.com selama tiga game 20-22, 21-18, 22-20.

Di Kategori Usia 45 tahun ini memang penuh diwarnai kejutan dimana dari empat unggulan teratas tak satu pun yang berhasil menembus ke semifinal, tak terkecuali unggulan teratas pasangan Sumarjo/Ebi dari TVRI yang tumbang di babak perempat final di tangan pasangan Muhamad/Wira (Media Indonesia) 15-21, 21-18, 9-21.

Kejuaraan Bulutangkis Antar Media 2024 ini menyediakan hadiah uang pembinaan sebesar Rp 7,5 juta bagi pasangan yang menjadi juara di setiap kategori usia. Untuk Runner-Up mendapatkan hadiah Rp 5 juta. Sedangkan peringkat ketiga memperoleh Rp 2,5 juta.

Kejuaraan Bulutangkis Antar Media 2024 untuk Zona Barat secara resmi ditutup oleh Bayu Suryanto dari Bakti Olahraga Djarum Foundation, Kamis petang kemarin (21/11).

“Atas nama Bakti Olahraga Djarum Foundation kami mengucapkan terimakasih atas partisipasi rekan-rekan media yang sudah tampil di Zona Barat. Apalagi cukup banyak yang ikut serta yakni 192 pemain dari 42 media. Ini menandakan bulutangkis memang masih menjadi olahraga yang sangat dicintai oleh masyarakat Indonesia,” tukas Bayu.

Selepas menggelar event KBAM di Zona Barat, perhelatan KBAM berikutnya akan berlangsung di Zona Timur yang bakal digelar di GOR Suryanaga, Surabaya, 3-5 Desember mendatang. Diharapkan animo para pekerja media di kawasan Jawa Timur juga tidak kalah antusias. (*)

Daftar Juara KBAM 2024 Zona Barat:

Kategori Usia 25-35 Tahun

1.Aldi/Ilham (Jurnal Bulutangkis)

2.Alfiari Firdaus/Dewa Ramadhan (MNC TV)

3.Ghazi/Ishadi (Detik.com)

Kategori Usia 36-45 Tahun

1.Robby Istanto/Sri Hartoko (Trans TV)

2.Asep Lukman/Yulion (Jurnal Bulutangkis)

3.Agus/Deni (Metro TV)

Kategori Usia 45 Tahun ke Atas

1.Purwanto/Salamun (TV One)

2.Milan Yulianto/Nurcholis (Bulutangkis.com)

3.Muhamad/Wira (Media Indonesia)

 

 

 

 

Leave a Reply